BPPT Dukung Banyuwangi Kembangkan Pembelajaran Kopi Bagi Pelajar SMA

BPPT Dukung Banyuwangi Kembangkan Pembelajaran Kopi Bagi Pelajar SMA
Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas

Bupati Anas membeberkan, potensi agribisnis Banyuwangi sangat melimpah, khusunya kopi dan kakao. Bahkan kakao Glenmore Banyuwangi dikenal sebagai salah satu bahan cokelat terbaik dunia. “Banyuwangi berkolaborasi dengan BUMN perkebunan PTPN XII tengah menyiapkan kegiatan ekstrakurikuler kopi dan cokelat bagi pelajar SMP dan SMA/SMK, termasuk di sekolah yang berbasis pondok pesantren.

Untuk SMA dan SMK, kami mengusulkan ke pemerintah provinsi agar dibuka jurusan kopi dan cokelat,” kata Anas. Anas menambahkan, SMP dan SMA/SMK termasuk yang berbasis pesantren yang dekat dengan lokasi perkebunan bakal mulai dimasuki ekstrakurikuler kopi dan cokelat. “Dengan strategi ini, harapan kami bisa lahir banyak entrepreneur yang kreatif dalam menggarap potensi agro di Banyuwangi. Tidak hanya kopi dan coklat, potensi hortikultura seperti jeruk, buah naga, dan manggis Banyuwangi juga melimpah. Kami ingin BPPT membantu kami teknologi pengembangannya,” kata Anas.

Menurut Soni, BPPT juga siap membantu pengembangan potensi pertanian yang kin marak dirintis anak-anak muda Banyuwangi. “Di sini sudah mulai tumbuh rintisan perusahaan bidang agro, kami akan lihat mana saja yang bisa kami dukung teknologinya,” kata Soni. (ari)