Kediri  

Wujudkan Rasa Aman, Sat Sabhara Polresta Kediri Gelar Patroli Bersepeda

Wujudkan Rasa Aman, Sat Sabhara Polresta Kediri Gelar Patroli Bersepeda
Kasat Sabhara bersama personel saat menggelar patroli Bersepeda.

KEDIRI – Dalam rangka mewujudkan rasa aman dan nyaman memasuki H+5 Lebaran diwilayah hukum Kediri Kota, Rabu (20/6/2018), Satuan Sabhara Polresta Kediri menggelar patroli bersepeda yang difokuskan dibeberapa titik.

Dikatakan Kasat Sabhara AKP Riko Saksono, patroli bersepeda dilakukan supaya pantauan dan monitoring disejumlah obyek vital bisa berjalan maksimal.

Kasat Sabhara bersama personel saat menggelar patroli Bersepeda.
Kasat Sabhara bersama personel saat menggelar patroli Bersepeda.

” Monitoring dan pantauan kami fokuskan di Mall terbesar di Kediri. Lalu, sejumlah tempat wisata air seperti Paggora yang bertepatan ada pertunjukkan Orkes dangdut dilokasi ini. Dan,sejauh ini situasi aman dan kondusif” kata AKP Riko Saksono, saat dilokasi.