Jokowi hadiri resepsi pernikahan mantan ajudan semasa Gubernur DKI

Jokowi hadiri resepsi pernikahan mantan ajudan semasa Gubernur DKI

Jakarta – Presiden Joko Widodo menyempatkan diri hadir pada acara resepsi pernikahan mantan ajudannya semasa menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, Pradista Machdala Putra, di Gedung Serbaguna I Asrama Haji, Jakarta, Minggu.

Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin dalam keterangannya di Jakarta, Minggu, menyebutkan Presiden datang bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo sekira pukul 11.20 WIB.

“Alhamdulillah senang. Gak nyangka. Soalnya Pak Presiden kan mau ke Kalsel. Kirain gak akan sempat datang,” kata Pradista.

Pria yang akrab disapa Dista itu selama kurang lebih dua tahun mengawal Jokowi.

“Bertemu Pak Presiden awalnya waktu seleksi untuk ajudan gubernur. Alhamdulillah kepilih dan kerja sama beliau selama dua tahun,” lanjutnya.

Pria yang kini menjadi staf di Biro Protokol Sekretariat Presiden mengatakan bahwa Presiden Jokowi adalah orang yang punya spontanitas tinggi. Hal tersebut paling ia rasakan ketika Jokowi melakukan blusukan.