SURABAYA – Kepala Biro Humas dan Protokol, Aries Agung Paewai mewakili Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, secara resmi membuka East Java Social Media Summit (EJSMS) 2019 “Jawa Timur Digital in Harmony” di Hotel Kampi, Surabaya, Sabtu (14/12).
Dalam sambutannya, Aries sapaan akrabnya menjelaskan Pemprov Jatim terbantu dengan diselenggarakannya EJSMS 2019. Dari ajang ini, menunjukkan kepada masyarakat di seluruh dunia bahwa Jatim merupakan provinsi yang besar potensinya
Banyak potensi potensi yang bisa digali lebih dalam dengan adanya ajang ini, diantaranya pariwisata, pendidikan dan kebudayaan serta investasi. “Potensi yang dimiliki Jatim sangat besar, perlu blow up dari para pegiat sosial media agar bisa lebih tergali,” ujarnya.
Sesuai dengan misi Jatim, dengan adanya ajang ini, Jatim bisa menjadi nomor satu diantara provinsi lain di Indonesia. Jatim diharapkan bisa menjadi kiblat pemerintahan dan pembangunan di Indonesia.
“Misi Jatim tersebut, perlu dukungan dari pegiat media sosial, sebagai contoh adalah mengangkat potensi wisata yang berada di lokasi terpencil yang belum tergali dan tergarap tapi mempunyai nilai ekonomi yang tinggi, ” ungkapnya.