Pemilihan Duta Kesehatan Remaja Menuju Magetan Kuat, Hebat Dan Sehat

Pemilihan Duta Kesehatan Remaja Menuju Magetan Kuat, Hebat Dan Sehat
Sejumlah peserta swedang mengikuti Seleksi Pemilihan Duta Wisata Magetan

MAGETAN (WartaTransparansi.com) – Dinas Kesehatan Kabupaten Magetan menggelar Seleksi Duta Kesehatan Remaja ( DKR) tahun 2024. Diikuti oleh 50  peserta  terpilih dari SMA/ SMK se Kabupaten Magetan.

Serangkain tahapan telah dilalui peserta mulai tahapan pelaksanaan, Pendaftaran online, Seleksi offline, Orientasi di secata, Pembekalan Materi, dan pemilihan Duta Kesehatan Remaja di Gedung Korpri.

Kepala Bidang Kesmas Dinas Kesehatan Magetan Toto Aprijanto, SKM menyampaikan tujuan dari pelaksanaan seleksi duta kesehatan  remaja ini adalah untuk memperoleh kader kesehatan remaja yang dapat menyampaikan informasi kesehatan prioritas kepada teman sebayanya dan untuk memperoleh duta remaja sehat tingkat kabupaten.

“Peningkatan kapasitas kader kesehatan remaja melaui pemilihan duta kesehatan remaja,” ujar Toto Aprjanto.Remaja dapat memilah dan memilih kegiatan positif yang bisa dilakukan dan bisa meraih prestasi dimanapun dan dalam kegiatan apapun asalkan itu positif.

Harapan dari kegiatan ini adalah memperoleh remaja yang berwawasan kesehatan, mampu menjadi contoh dan menjadi agent of change bagi remaja remaja di sekolah dan di lingkungan sekitarnya, serta menjadi konselor jika terjadi masalah  pada teman teman  sebayanya.

Dengan  jargon Duta Kesehatan Remaja yaitu Remaja Hebat, Mental Kuat, Magetan Sehat diinginkan dapat menjadi remaja yang menyampaikan pesan pesan kesehatan sekaligus mendidik remaja yang unggul dan berprestasi dengan pesan pesan kesehatannya.” Remaja Hebat,Mental kuat Magetan Sehat,” tutup Toto Aprijanto. (*)