Bayu Airlangga Jadi Pilihan Calon Walikota Surabaya

Bayu Airlangga Jadi Pilihan Calon Walikota Surabaya
Banyu Airlangga Calon Walikota Surabaya

SURABAYA (WartaTransparansi.com) – Bayu Airlangga yang kini menempati posisi strategis sebagai wakil ketua DPD Golkar Jawa Timur berpeluang jadi pilihan masyarakat Surabaya pada Pemilihan Walikota – Wakil Walikota Surabaya periode tahun 2024-2029.

Selain arek Suroboyo asli, Bayu dianggap bisa memahami kultur dan budaya warga Surabaya. Dia juga pengalaman memenej Pemerintahan ketika dia duduk sebagai anggota Legislatif, DPRD Jawa Timur.

Aan Ainur Rofik, Kader Golkar Jawa Timur menegaskan, koalisi Indonesia maju di tingkat pusat bisa diimplementasikan di kota Surabaya, sehingga ada kesamaan pandangan dalam mengelola Negara.

Surabaya sebagai kota metropolitan memiliki peran penting dalam pintu gerbang kemajuan Indonesia pasca berpindahnya IKN tahun ini. Untuk itu masyarakat Surabaya membutuhkan pemimpin yang memiliki semangat juang dan akselerasi pembangunan dalam mendorong kemajuan kota Surabaya.

“Bayu Airlangga adalah salah satu figur yang tepat untuk memimpin Surabaya. Disamping muda, jejaring pemerintahannya bagus untuk menjadikan Surabaya sebagai pusat jasa dan perdagangan pasca perpindahan IKN,” Ungkap Aan dalam perbincangan dengan WartaTransparansi.com Rabu (1/52024)

Dalam catatan Aan, panggilan akrapnya, Bayu Airlangga memiliki rekam jejak pemerintahan yang mumpuni selama di parlemen. Apalagi melihat figur dibelakangnya yakni Pak Dhe Karwo, diyakini Bayu akan membawa Surabaya menjadi kota yang lebih maju dimasa mendatang.

Munculnya nama Bayu Airlangga di Pilwali Surabaya, menjadikan masyarakat akan semkin banyak alternatif pilihan calon pemimpin baru. Tinggal masyarakat yang memilih apakah menginginkan Bayu Airlangga, Eri Cahyadi dan Armuji. “Saya kira Mas Bayu bisa diposisikan dimana saja,” kata Aan, aktivis PMII Surabaya ni.

Hubungan koalisi Indonesia Maju kota Surabaya relatif solid dalam mengantarkan kemenangan Prabowo – Gibran di Pilpres kemarin. Tambah Aan. (*)