SURABAYA (WartaTransparansi.com) – Pemegang hak suara DPD Pengajian Al-Hidayah Kabupaten/kota se Jawa Timur bersepakat memilih DR. Hj. Esa Wahyu Endarti, SH, Msi, sebagai ketua baru DPD Al-Hidayah Jawa Timur untuk periode 2020-2025, menggantikan ketua sebelumnya Hj. Yayak Munasiyah Sjamsoe, SE.
Hj. Esa Wahyu Endarti, dosen Pasca Sarjana UWP (Universitas Wijaya Putra) terpilih secara aklamasi dalam Musda Vlll DPD Pegaian Al-Hidayah yang berlangsung di Kantor DPD Golkar Jawa Timur, Jalan Ahmad Yani Surabaya, Minggu (26//2021).
Hadir dalam kesempatan tersebut Ketua Umum DPP Pengajian Al-Hidayah Hj. Harbiyah Salahudin, Ketua DPD Partai Golkar Jawa Timur M. Sarmuji,SE, Msi, Waketum DPP Pengajian Al-Hidayah Dra Siti Marhamah Mujib, MA.
” Al-Hidayah harus menjadi kelompok terbaik untuk mentransformasikan semangat menyeru kepada kebaikan, mencegah kemungkaran, memperkuat keimanan dan ketaqwaan baik di Partai Golkar maupun kepada masyarakat umum.
“Ada banyak isu di sisi perempuan yang harus cepat direspon oleh Al-Hidayah. Semuanya adalah ladang amal kebaikan yang dapat dikerjakan oleh Alhidayah,” ungkap M. Sarmuji, Ketua DPD Golkar Jawa Timur dalam kesempatan membuka Musda.
Semetara itu ketua terpilih Hj. Esa Wahyu Endarti mengaku, hari ini saya telah menerima amanah yang tidak ringan untuk saya laksanakan. Bagi saya, ini adalah amanah yang tidak bisa dianggap biasa.
Saya ini bukan satu-satunya orang yang tepat untuk menerima amanah ini. Masih banyak yang lain yang lebih cakap dan mampu dibandingkan dengan saya. Tetapi barangkali saya harus ikhlas untuk menerima dan memikul amanah ini.