KPU Lamongan Upayakan Peningkatan Partisipasi Pemilih 

KPU Lamongan Upayakan Peningkatan Partisipasi Pemilih 

Sekedar diketahui bahwa KPU kabupaten Lamongan dengan Relawan Demokrasi KPU kabupaten Lamongan gencar sosialisasi ke semua basis- basis seperti basis pemilih perempuan, pemilih pemula, pemilih muda, disabilitas, komunitas, basis keluarga, basis warga internet, basis marginal, keagamaan, basis yang berkebutuhan khusus dan juga basis adat kebudayaan.

Valentia Berlian Siswi kelas XII SMAN Babat yang sudah terdaftar di DPT menuturkan senang dengan kegiatan yang dilakukan oleh KPU Lamongan,  kami tau jenis surat suara,  bagaimana cara mencoblos yang benar,  suara sah dan tidak sahnya juga bagaimana,  jumlah kursi DPR RI,  DPD,  DPRD Provinsi dan Kabupaten Lamongan.

Menurut saya KPU harus terus menyasar pemilih pemula dan pemilih milenial agar mereka tidak golput dan hadir di TPS  nantinya,  pungkas vokalis band sekolah asal Dusun Podang Kecamatan Babat ini.(rin)