Sudarmono memberikan materi menegement bisnis pariwisata sedangkan Arham memberikan meteri optimilisasi menejement insan pariwisata.
Meski Wagos ini sudah lama menjadi tempat wisata baru di Kabupaten Gresik namun belum banyak diketahui oleh masyarakat pada umumnya akibat minimnya promosi. Kendala utamanya malah terjadi pada person pengelolanya. Misalnya tidak semua masyarakat atau Karangtaruna bersedia menjadi pengurus paguyuban. ujar Mujib, Ketua Kartar Desa Gosari Kecamatan Ujungpangkah Gresik.
Ditambahkan pula bahwa faktor kedua ternyata selama ini belum terbentuk kepengurusan. Sehingga untuk memilih siapa yang menjadi ketua saja mengalami kesulitan. Padahal Wagos ini bisa mendatangkan uang.
Dan ketiga karena minimnya pengalaman menejement berujung pada kelambatan pengembangan Wagos. Usai paparan dilanjutkan dengan diskusi terbuka.
Sekretaris LPM Provinsi Jawa Timur Fatkurahman mengatakan lembaganya siap melakukan pendampingan agar Wagos lebih berdaya . Bentuk bantuan yang bisa diberikan pada langkah awal dengan memberikan bantuan pelatihan menejement dan diklat bagi pengurus Wagos. “organisasi Wagos harus ditata dengan baik,” tandasnya.
LPM Provinsi Jawa Timur perlu bertemu dengan kepala Desa setelah Pak Kepdes pulang dari Ibadah haji . Wagos ini diyakini akan menjadi tempat wisata andalan. Potensinya sangat besar. kata Fatkur. (ais)