MAGETAN (WartaTransparansi.com) – Pilkada Magetan Jawa Timur November tahun 2024 makin ramai menyusul munculnya nama Ida Yuhana Ulfa. Gambar Ida sudah terpasang di beberapa ruas jalan Magetan, salah satunya di depan pasar wisata Kecamatan Plaosan.
Lalu siapa Ida Ulfa Yuhana (Mbak Ida)? Dia adalah kader NU sekaligus istri dari pengasuh pondok pesantren Roudlotul Huda dan juga sebagai Wakil Ketua DPRD Magetan dari PKB Nur Wakid. Perempuan asli Desa Plumpung Kecamatan Plaosan saat ini berdomisili di Desa Kedungpanji Kecamatan Lembeyan tepatnya di Pondok pesantren Roudlotul Huda.
Mbak Ida panggilan akrabnya saat ini menjabat sebagai kepala sekolah SMK Roudlotul Huda, sekolah dibawah naungan pondok pesantren Roudlotul huda, Ida juga dikenal sebagai aktifis perempuan di Kabupaten Magetan, selain juga aktif di kegiantan Organisasi NU.Semasa kuliah Ida juga aktif di organisasi mahasiswa Pergeralan Mahasiswa Islam Indonesia ( PMII).
Ditannya benar tidaknya niatan ikut kontestasi dalam pilkada Magetan Ida belum bersedia menjawab dan hanya menebar senyum. Dirinya hanya menjawab saat ini masih sibuk menghadiri berbagai kegiatan. ” Saat ini belum bisa kasih keterangan, besok saja,” ujarnya singkat. (*)