Leg Kedua Kualifikasi PD 2026, Timnas Latihan Perdana di Kandang Brunei

Leg Kedua Kualifikasi PD 2026, Timnas Latihan Perdana di Kandang Brunei

SURABAYA (WartaTransparansi.com) – Setelah tiba di Brunei Darussalam, Jumat sore, Timnas Indonesia menjalani latihan perdana di negara itu untuk persiapan leg kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026. Partai Brunei Darussalam vs Indonesia akan digelar pada Selasa, 17 Oktober 2023.

Latihan perdana timnas Indonesia jelang laga itu dilaksanakan di Stadion Padang dan Belapan, Kompleks Olahraga Bandar Seri Begawan, Brunei, Sabtu (14/10/2023. Anak asuh Shin Tae-yong berlatih mulai pukul 10.00 hingga 11.00 waktu setempat.

Shin Tae-yong menjelaskan bahwa fokus dari latihan perdana hari ini adalah pemulihan fisik para pemain. “Hari ini fokusnya lebih ke latihan pemulihan dan massage terapi, jadi lebih ke istirahat dan pemulihan kondisi, setelah perjalanan pindah dari Jakarta ke Brunei. Kondisi pemain sangat baik, saya berharap mereka bisa menjaga kondisinya,” kata Shin Tae-Yong dikutip dari situs PSSI.

Personel timnas Indonesia, Shayne Pattynama, menyebut latihan perdana berjalan menyenangkan karena dihiasi tantangan. “Kami latihan pemulihan dan beberapa latihan lain yang menyenangkan hari ini, seperti tantangan tiang gawang dan lainnya, untuk persiapan pertandingan besok,” katanya.

“Kondisi fisik baik, saya sudah mulai bisa beradaptasi, setelah perjalanan kemarin. Saya juga sudah tidur cukup beberapa hari ini, jadi saya dalam kondisi fit, latihan juga bagus tadi. Saya siap untuk laga nanti,” tambah Shayne.

Melansir laman FIFA, Dimas Drajad memimpin top skorer dengan tiga gol. Disusul rekan satu tim, Ramadhan Sananta dengan dua gol. Torehan gol Dimas Drajad maupun Ramadhan Sananta masih berpeluang terus bertambah pada laga nanti.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyambut baik kemenangan besar skuat Garuda yang tampil di depan pendukung sendiri. Karena sejauh ini lini depan sering jadi menjadi kendala tim asuhan Shin Tae-yong. Di sisi pertahanan Indonesia sejauh ini cukup tangguh.

“Kemenangan besar ini patut disyukuri. Apalagi ada striker kita mampu mencetak hattrick dan menempati top skor sementara kualifikasi Piala Dunia 2026. Semoga ke depannya para penyerang kita tetap konsisten, dan menambah terus catatan gol ke gawang lawan, siapapun itu yang menjadi lawannya,” ujar Erick.

Pertandingan leg kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Brunei vs Indonesia akan berlangsung di Stadion Sultan Hassanal Bolkiah. Timnas Indonesia memiliki keunggulan setelah meraih kemenangan meyakinkan dengan skor 6-0 di kandang.

Jika mampu mengatasi tantangan Brunei Darussalam, timnas Indonesia akan mengamankan tempat mereka di babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Andai menyingkirkan Brunei, tim Garuda akan bergabung dalam Grup F bersama dengan Irak, Vietnam, dan Filipina. (*)